A Catholic Online Directory

Santo-santa Gereja Katolik Bulan September

Albertus dari Yerusalem
Albertus dari Yerusalem

Santo Albertus dari Yerusalem

Albertus Avogadro, Albertus Patriark
  • Diterbitkan :
    29 Maret 2015
  • -
  • Diperbaharui :
    02 April 2017
  • -
  • Hits :
    11395



Santo Albertus Avogadro lahir di Gualtieri Parma Italia. Ia adalah seorang yang terdidik di bidang teologi dan hukum. Walau berdarah bangsawan dan terpelajar, namun kehidupan duniawi rupanya tidak menarik bagi Albertus. Ia malah memutuskan untuk masuk biara Konggregasi C.R.L (Canons Regular of the Lateran) di Mortara dan menjadi seorang imam. Selanjutnya pada tahun 1180 ia terpilih menjadi Prior biara tersebut.

Pada tahun 1184 Albert ditunjuk paus Klemens III untuk menjadi Uskup di kota Bobbio. Setahun kemudian ia diangkat menjadi Uskup di Vercelli dan juga menjadi pembantu paus sebagai mediator dan diplomat bagi Takhtah Suci dan Kaisar Frederick Barbarossa. Ia menjabat wakil sebagai paus pada tahun 1199 dan membantu mengakhiri perang antara Parma dan Piacenza, Italia.

Pada tahun 1205 Albertus diangkat menjadi Patriark Yerusalem oleh Paus Innosensius III, dan menjabat sebagai wakil paus di tanah suci. Karyanya yang terkenal saat menjabat sebagai Patriark Yerusalem adalah membantu mendirikan Ordo Karmel dengan menulis Aturan Dasar (Regula) bagi Ordo tersebut. Regula yang di kemudian hari disebut Karmel Rule of St. Albert masih menjadi Aturan Dasar bagi Ordo Karmel sampai hari ini. Selain itu ia berhasil menjadi mediator dalam perselisihan yang terjadi antara Kerajaan Yerusalem dan Kerajaan Siprus, dan perselisihan antara para Crusaders dan Kerjaan Armenia Kilikia.

Pada tahun 1214 patriark Albertus dipanggil paus untuk menghadiri Konsili Lateran Keempat di Roma. Namun sebelum ia berangkat ke Italia, pada tanggal 14 september 1214 Albertus tewas ditikam saat sedang memimpin prosesi dalam misa hari peringatan Exaltation of the Holy Cross didalam Gereja Santo Yohanes di Acre. Pembunuhnya adalah seorang kepala rumah sakit Katolik yang sebelumnya telah dipecat Albertus karena ketahuan berbuat zinah.

Santo Albertus dari Yerusalem dihormati sebagai seorang kudus dan martir. Gereja merayakan pestanya pada setiap tanggal 17 September.


Arti nama

Albertus = "Bangsawan yang Cemerlang" atau "Bangsawan Terkenal"

Berasal dari Bahasa Jerman Kuno “Adal” yang berarti : “bangsawan dan “beraht” yang berarti : “Terang”, “Bersinar” atau “Cemerlang”

Variasi Nama

Aubert (French), Adalbert, Adelbert, Albrecht (German), Adalbert (Polish), Adelbert, Albertus (Dutch), Adalbert, Albertus, Adalberht (Ancient Germanic), Æðelbeorht (Anglo-Saxon), Alpertti, Altti, Pertti (Finnish), Abbe, Abe (Frisian), Alberte (Galician), Adalberto, Alberto (Italian), Albaer, Baer, Bèr (Limburgish), Albertas (Lithuanian), Adalberto, Alberto (Portuguese), Adalberto, Alberto (Spanish)

Bentuk Pendek : Al, Bert, Bertie (English), Bert (German), Bert (Dutch)

Bentuk Feminim : Alberta, Bertina (English), Albertine (French), Albertina (German), Alberta (Polish), Albertina, Tina (Dutch), Alberte (Danish), Alberta (Hungarian)

Wartakan kisah ini!


Pilih Topik

Login

or